LHOKSEUMAWE- PUJATVACEH.COM– Sebanyak Empat Puluh Lima Peserta  Gelar Ajar Pembina Pramuka dan Upgrading para Pramuka Penegak dilaksanakan di Komplek SMP Arun  Kecamatan Muara Satu Kota Lhokseumawe. Kegiatan Kepanduan  selama pandemi melanda Indonesia  dirasakan minim  dan diperkecil kegiatan tatap muka, Hal Ini dilakukan untuk mencegah penularan virus Corona antar sesama peserta.

Meskipun demikian proses Pendidikan berkarakter  kebangsaan  terhadap  generasi  penerus bangsa tetap berlanjut dengan mengikuti protokol kesehatan  yang ketat seperti yang dilakukan oleh Kwartir Cabang Kota Lhokseumawe. Proses Perencanaan Kegiatan selama setahun kedepannya tetap bisa dilakukan, begitu juga Pembinaan terhadap anggota Dewan Kerja Cabang yang terdiri dari Anggota Pramuka Penegak Bisa Dilaksanakan.

Bambang Iskandar Martin, Ketua Pelaksana  mengatakan, Bahwa kegiatan ini untuk menyamakan Visi dan Persepsi terhadap kegiatan Pramuka kedepannya, agar seluruh anggota Pramuka mempunyai konsep yang sama dalam pembinaan di Tingkat Gugus Depan.

“Saat ini kita melakukan dua kegiatan , yang pertama gelang ajar untuk Pembina Pramuka se- Kwartir Lhokseumawe, yang kedua Upgrading”, ungkapnya.

Selanjutnya  Sekretaris Kwartir Daerah Pramuka Aceh Tabrani menambahkan, yang menjadi salah seorang pemateri pada kegiatan tersebut mengapresiasi apa yang dilakukan Oleh Kwartir Cabang Kota Lhokseumawe, Hal Ini Bisa Diikuti Oleh Kwarcab Lainnya Di Aceh Agar Sama Pemahaman Dalam Pembinaan

“Kegiatan Gelang ajar  Pembina, itu sangat bagus, bahkan tidak cukup sekali, berkala yang bagus, sehingga  persamaan persepsi bahan yang diajar dengan peserta didik dengan Pembina pramuka”, ujarnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini