Langsa- Pujatvaceh.com –Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno bersama Wali Kota dan Wakil Wali Kota Langsa meresmikan wisata mangrove tower park di Kuala Langsa, serta kawasan wisata migrasi burung di Gampong Cinta Raja Kota Langsa, Jumat (15/4/2022).

Sandiaga Uno berharap tempat – tempat wisata ini nantinya akan berdampak baik bagi perekonomian masyarakat dan menjadi pabrik penghasil oksigen ditengah krisis iklim yang terjadi saat ini, Menurutnya hutan mangrove di Kota Langsa memiliki daya tarik tersendiri dan berskala internasioal, karena kawasan hutan mangrove Kota Langsa merupakan hutan mangrove terbesar di Asia Tenggara.

“Semoga ini dapat memberi manfaat dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Langsa. Kita harus berkolaborasi bangkitkan ekonomi, buka lapangan kerja dan bertransisi ke ekonomi baru,” uncap Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif.

Sementara itu wali Kota Langsa Usman Abdullah mengharapkan adanya dukungan dari semua pihak untuk kemajuan sektor pariwisata di kota langsa, dimana sektor jasa pariwisata merupakan salah satu sektor yang memiliki potensi sebagai pendapatan daerah dan masyarakat.

 “Kita mengharapkan ada dukungan baik itu material, finansial, maupun moril untuk kemajuan sektor pariwisata di kota langsa, karena dimana sektor jasa pariwisata merupakan salah satu sektor yang memiliki potensi sebagai pendapatan daerah dan masyarakat,”jelas Usman Abdullah, Walikota langsa.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini