Lhokseumawe – Pujatvaceh.com – Empat belas jamaah umrah khusus atau private dari rombongan Kodim 0103 Aceh Utara diberangkatkan ke tanah suci oleh PT Berkah Zam-Zam. Pelepasan jamaah umrah Kodim 0103 Aceh Utara di Masjid Jamik Lhokseumawe yang Berada di Gampong Lancang Garam Kota Lhokseumawe.

Seluruh jamaah yang diberangkatkan merupakan perhargaan dari Dandim 0103 Aceh Utara Letkol Infanteri Hendra Sari Nurhono kepada para personil TNI dan keluarganya atas dedikasi mereka selama ini dalam melakukan tugas di lapangan yang bersinergi dengan rakyat.

Koordinator PT Berkah Zam-Zam Travel Samsul Bahri kepada Puja TV mengatakan bahwa pasca pandemi berkah Zam-Zam sudah memberangkatkan ribuan jamaah dalam 17 kloter, dan sekarang merupakan jamaah kloter ke 18, dirinya berharap agar masyarakat benar-benar selektif dalam memilih travel umroh dan haji agar tidak menjadi korban travel nakal.

“Alhamdulillah hari ini kita keberangkatan yang ke-18, kita dapat kepercayaan untuk memberangkatkan anggota Kodim 0103 Aceh Utara. Alhamdulillah hari ini ada 14 jamaah yang bersifat private. Sekarang banyaknya travel-travel nakal, jadi PT kita yaitu PT Berkah Zam-Zam Wisata sudah ada izin di Kemenag. Harapan kami, kami terus melakukan inovasi-inovasi dan trobosan yang menarik untuk masyarakat, kami akan melayani pelayan prima yang akan kami berikan jamaah Berkah Zam-Zam dari Tanah Air ke Tanah Suci sampai kepulangannya lagi ke Tanah Air” ujar Samsul Bahri, Koordinator PT Berkah Zamzam.

Sementara itu Kasdim 0103 Aceh Utara Mayor Jumiin berharap agar para jamaah mendapatkan umrah yang mabrur dan selamat kembali ke tanah air.

“Dalam rangka keberangkatan para personil Kodim yang telah mendapat undian umrah dari Bapak Letkol Infanteri Hendra Sari Nurhono, pada hari ini persiapan berangkat untuk melaksanakan ibadah umrah. Semoga dengan adanya PT Berkah Zam-Zam Wisata semoga lancar dari berangkat ke tujuan hingga kembali dan selalu mendapat lindungan Allah SWT” kata Mayor Jumiin, Kasdim 0103 Aceh Utara.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini