Nagan Raya – Kompi 3 Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda Aceh kembali mendapat giliran menjalani imunisasi vaksin Covid-19 tahap kedua,penyuntikan vaksin tersebut berlangsung di Aula Mako Brimob Kompi Batalyon C Pelopor pada,Sabtu (17/04/2021).

Diketahui,pelaksanaan vaksinasi tersebut dilakukan setelah shalat Magrib dan berbuka puasa yang diikuti oleh seluruh personil Brimob Kompi Batalyon C dengan sangat antusias.

Penerimaan vaksin diawali dengan rangkaian pemeriksaan kesehatan, dan selanjutnya secara bergantian disuntikkan vaksin Covid-19 Sinovac.

Komandan Satuan Brimob Polda Aceh Kombes Pol Selamat Topan,S.I.K,M.Si melalui Danki Brimob Kompi 3 Batalyon C Pelopor Iptu Nurdin,S,Sos menjelaskan, kegiatan mengikuti proses vaksinasi ini sebagai bagian dari mendukung program pemerintah dalam rangka percepatan penanganan Covid-19.

“Langkah ini juga menjadi contoh kepada publik untuk nantinya divaksin juga serta tidak terpengaruh dengan informasi hoax yang ada di media sosial,” jelasnya

“Dengan adanya vaksin ini kita semua dilindungi dari virus Covid-19, untuk kedepannya semoga masyarakat tidak ragu untuk melaksanakan vaksin ini” tutupnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini