Foto : Proses Pelaksanaan Hari Paskah di HKBP Kota Langsa

LANGSA – PUJATVACEH – Jumat agung yang juga dikenal sebagai jumat suci atau jumat paskah merupakan peringatan wafatnya Isa Almasih yang jatuh pada Hari Jumat 2 April 2021 dan ditetapkan sebagai hari libur Nasional.

Potret toleransi antar umat beragama tampak jelas di Kota Langsa. Hal ini ditunjukkan dengan bangunan masjid dan gereja yang didirikan berdampingan dan hanya berjarak lebih kurang sekitar 20 meter.

Kedua tempat ibadah itu mengisyaratkan adanya kerukunan antar umat islam dan kristiani.
Simbol kerukunan umat beragama ditunjukkan di Kota Langsa, dengan adanya bangunan Masjid Muhammadiyah dan Gereja HKBP yang berdampingan di kawasan jalan T. Nyak Arief Gampong Jawa Kecamatan Langsa Kota.

Nilai toleransi juga dapat dilihat dari warga muslim dan kristiani yang tinggal di sekitar gereja dan masjid.

Taufan, warga yang tinggal di sekitar wilayah gereja dan masjid mengatakan bahwa selama 14 tahun, ia sudah tinggal berdampingan dengan warga yang beragama Kristen. Hingga saat ini komunikasi tetap terjalin baik dan saling menghormati satu sama lain.

“Sudah 14 tahun lah kira-kira saya tinggal di sini, berinteraksi dengan warga sekitar dan aman saja, tidak pernah ada kabar miring, kita di sini semuanya saling menghormati”Kata Taufan, warga Langsa.

Hal senada juga disebutkan oleh T. Sibarani, Imam Gereja HKBP Kota Langsa, yang merasa nyaman melaksanakan ibadah di gereja tersebut.

“Kami sampai hari ini juga merasa nyaman untuk beribadah, terkhusus di Aceh ini,”Sebut imam Gereja HKBP Kota Langsa,
T. Sibarani.

Pelaksanaan ibadah peringatan wafatnya Isa Al Masih di Gereja HKBP Kota Langsa berjalan lancar dan tertib dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat untuk setiap jamaatnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini