Nanda Ferdiansyah, Sekjen Panglima Laot Aceh Barat memberikan keterangan terkait nelayan yang hilang kontak di perbatasan Sabang-India.

Aceh Barat- PUJATVACEH- Sejak Kamis 6 Mei lalu hilang kontak, Kapal Motor (KM) Unggul  Meulaboh yang berawak tiga orang nelayan asal Aceh Barat ditemukan diperairan perbatasan Laut Sabang – Nicobar India.

 

Tiga awak yang berada dalam KM Unggul ditemukan oleh nelayan Banda Aceh yang sudah mulai melaut pasca lebaran pada wilayah perbatasan dalam kondisi selamat. Informasi itu telah disampaikan langsung ke pemilik kapal melalui komunikasi radio.

 

Diduga kapal yang ditumpangi mereka mengalami kerusakan pada mesin. Sehingga tiga awak kapal tersebut terombang ambing di laut selama dua pekan di wilayah perbatasan.

 

“Penemuan tiga nelayan KM Unggul Meulaboh tersebut dalam kondisi selamat, yang berada sekitar 40 mil sebelah utara sabang yang berbatasan langsung dengan perairan Nicobar India. KM unggul tersebut dinahkodai oleh Hasan Basri (35) yang merupakan warga Rundeng, Kecamatan Johan Pahlawan, Aceh Barat bersama dengan 2 orang ABK asal Banda Aceh.” Kata Nanda Ferdiansyah, Sekjen Panglima Laot Aceh Barat.

 

Pada Kamis kemarin, KM Unggul berserta tiga awak kapal sedang dilakukan proses penarikan dan evakuasi penyelamatan oleh para nelayan Banda Aceh.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini