Lhokseumawe – Pujatvaceh.com – Aktivitas transaksi gadai barang di Pegadaian Syariah Cabang Lhokseumawe, meningkat hingga lima persen sejak awal bulan suci Ramadhan. Bahkan omzet gadai di perusahaan tersebut melonjak dari tiga ratus juta rupiah menjadi empat ratus juta rupiah perharinya.

Sebagian besar masyarakat memilih untuk menggadaikan perhiasan emas miliknya, baik itu untuk keperluan modal usaha maupun untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari selama bulan Ramadhan, menyusul banyaknya harga kebutuhan pokok yang merangkak naik. Biasanya masyarakat akan menebus perhiasan yang digadaikannya terebut saat memasuki pekan ketiga bulan Ramadhan, untuk dipakai di hari lebaran idul fitri.

Kepala Cabang Pegadaian Lhokseumawe, Ronal Fahrizan, menyebutkan, jika di tahun sebelumnya masyarakat akan menebus barangnya pada pekan ketiga Ramadhan. Namun tahun ini, meski telah memasuki pekan ketiga, transaksi tebus emas di pegadaian tersebut masih sepi.

“Selama bulan Ramadhan perharinya bisa mencapai 400 juta, meningkat dari hari biasanya. Dominannya yang digadai berupa perhiasan/emas. “ ujar Ronal Fahrizan, Kepala Cabang Pegadaian Syariah Lhokseumawe.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini