Aceh Besar – Pujatvaceh.com – Peringatan Haul Almarhum Abu H. Muhammad Bin Zamzami atau Abu Mamplam Golek, yang ke 23 tahun, diperingati oleh seluruh alumni beserta santri Dayah Istiqamatuddin Darul Muarrif Lam Ateuk, Gampong Lambro Bileu, kecamatan Kuta Baro, Kabupaten Aceh Besar.

Peringatan Haul Abu H. Muhammad Bin Zamzami ini, mengundang seluruh alumni Dayah Lam Ateuk, wali santri Dayah Darul Muarrif dan Dayah Muarrifah, para tamu dari intansi pemerintahan, tamu dari berbagai kalangan lainnya, juga masyarakat setempat.

Acara mulai dilaksanakan dari malam hari, dengan agenda khatam al-quran yang diikuti oleh seluruh alumni beserta santri, dan dilanjutkan dengan tausiah yang disampaikan oleh alumni tertua Dayah Istiqamatuddin Darul Muarrif Lam Ateuk.

Sedangkan untuk pagi hari dilanjutkan dengan pembacaan samadiah atau doa bersama, dilanjutkan siang harinya dengan khenduri atau makan bersama seluruh alumni dan santri beserta masyarakat setempat dan para tamu undangan lainnya.

Putra Almarhum Abu H. Muhammad Bin Zamzami, Tgk Ahmada mengatakan, peringatan haul ini untuk mengenang dan mendoakan almarhum Abu H. Muhammad Bin Zamzami, sekaligus reuni seluruh alumni Dayah Istiqamatuddin Darul Muarrif Lam Ateuk, guna meingkatkan silaturahmi serta menjalin kekompakan sesama alumni.

Diharapkan dengan peringatan Haul Almarhum Abu H. Muhammad Bin Zamzami yang ke 23 tahun ini, persatuan dan kesatuan seluruh alumni Dayah Darul Muarrif Dan Dayah Muarif Lam Ateuk akan selalu terjaga.

“Acara haul ini lebih kepada berdoa kepada almarhum Allah yarham Abu H. Muhammad bin Zamzami, mungkin dengan kekompakan dan bersatunya alumni istiqamatuddin darul muarrif, mudah-mudahan selalu dalam persatuan dan kesatuan alumni istiqamatuddin Muarrif dan muarrifah“ ujar Tgk. Ahmada, Putra Almarhum Abu H. Muhammad Bin Zamzami

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini