Aceh Besar – Pujatvaceh.com – Dayah  Nurul  Fikri  Aceh  menggelar  kompetisi  antar siswa-siswi  yang  dikemas dalam  Religion, Education, Sport, and Art (RECSTAR) 1 NFBS Aceh di kampus dayah Nurul Fikri Aceh, Gampong Lhang, Darul Kamal, Aceh Besar. Kegiatan ini berlangsung selama Empat hari mulai dari tanggal 13-16 Desember 2023.

Menariknya, pelaksanaan event RECSTAR ke-1 tahun ini, sekaligus menyambut 1 Dekadenya Milad Dayah Nurul Fikri Aceh dan diikuti oleh Ratusan peserta dari siswa-siswi asal Aceh dan dari luar Aceh mulai dari jenjang SD/MI, SMP/MTS, SMA/MA, dan Perguruan Tinggi.

“Kami mengucapkan selamat dan sukses MILAD Dayah Nurul Fikri yang mamasuki usia 1 Dekade atau 10 Tahunnya. Dan kami juga siap mendukung, mensupport kegiatan yang dilaksanakan oleh Dayah Nurul Fikri, yang di kemas dalam Event RECSTAR ke-1. Kami berharap melalui Event ini dapat menjadi wadah silaturahim antara santri, siswa, guru dan lembaga pendidikan, Ini moment untuk saling bertukar pengalaman dan motivasi untuk menjadi yang terbaik” ujar Wakil Ketua DPRK  Aceh  Besar.  Bapak  Zulfikar  Azziz  dalam sambutannya  saat  membuka kegiatan tersebut.

Ia   berharap   event   ini    dapat  menumbuh   kembangkan   minat,  bakat  serta kreativitas  semua  peserta,  sehingga  memberikan  semangat  dan  inovasi  baru terhadap peningkatan  mutu pendidikan di Aceh.

Pemerintah Aceh melalui Dinas Pendidikan Dayah Aceh, mengapresiasi sekaligus merekomendasikan kegiatan yang digagas oleh Dayah Nurul Fikri Aceh ini, apalagi tahun ini dilaksanakan berbarengan dengan peringatan Milad 10 Tahun Dayah Nurul Fikri Aceh.

“Event RECSTAR ke-1 ini merupakan sebuah event yang sama- sama kita gagas untuk mempersiapkan generasi-generasi emas pada tahun 2045 mendatang. Insya Allah dengan izin Allah” tutur Tgk.   H.   Afrial   Hidayat,   Lc.,   MA.., Mudir   ‘Aam   Dayah   Nurul   Fikri  Aceh.

Beliau juga berpesan, agar santri menjadi garda terdepan dalam menyampaikan pesan-pesan yang menyejukkan di tengah masyarakat, menjadi pelopor dalam berbagai  dimensi kehidupan,  terutama  dalam  menata  umat  serta  menjadi motivasi  dalam  berkiprah  di negeri  ini.  Hal  ini  sesuai  dengan  tema  yang dicanangkan oleh panitia.

Ketua    Panitia    RECSTAR   1   NFBS   Aceh,   Ust.   Muhammad   Rizki   Saputra menyampaikan, event ini ialah First Competition yang dilaksanakan secara Eksternal oleh Dayah Nurul Fikri Aceh., Alhamdulillah berkat kerja keras Panitia, Dewan Guru, dan Seluruh Santri Dayah Nurul Fikri Aceh, event ini dapat kita laksanakan dengan lancar.

“kami mengucapkan ribuan terima kasih kepada seluruh peserta yang sudah ikut berpartisipasi dalam Event RECSTAR ke-1 ini, baik yang secara online maupun offline.  Dan  kepada  seluruh  Donatur,  Sponsorship,  Partnership  yang  sudah membantu kami dalam menyelenggarakan Event ini” ujarnya.

RECSTAR 1 NFBS Aceh ini merupakan event tahunan yang diadakan oleh santri SMPIT-SMAIT Nurul Fikri Boarding School Aceh untuk siswa-siswi se-Aceh (offline) dan juga se-Indonesia (online) yang berlomba diberbagai bidang (Religion, Education, Sport, and Art). Dan Alhamdulillah disaat Closing Ceremony RECSTAR ke-1 ini turut dihadiri oleh Almukarram Dr. Tgk. H. Amri Fatmi Anziz, Lc., M.A. yang memberikan sedikit Tausiyah Agama & Nasehat kepada Santri, Dewan Guru, dan Peserta RECSTAR 1 NFBS Aceh.

Turut  Hadir pada  Kegiatan  Tersebut,  Pengurus  Yayasan  SIT  NFBS Aceh, Wakil Ketua DPRK Aceh Besar, Perwakilan Dinas Pendidikan Dayah Aceh, Baitul Mal Aceh, Ketua JSIT Wil. Aceh, Kapolsek Darul Kamal, Danramil Darul Kamal, Camat Darul Kamal, dan sejumlah tamu undangan lainnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini