Bireuen – Pujatvaceh.com – Ribuan santri dan masyarakat terus berdatangan ke Komplek Masjid Dayah Al Matuddiniyah Babussalam untuk melaksanakan shalat jenazah ulama kharismatik Aceh, Abu Tumin Blang Blahdeh di Desa Kuala Jeumpa, Kecamatan Jeumpa, Kabupaten Bireuen.
Setelah meninggal, alm dishalatkan pagi tadi pukul 09.00 WIB di Masjid Jamik dalam komplek Pesantren Al-Madinatuddiniyah Babussalam. Setelah shalat selesai, para pelayat dan santri diberikan ceramah atau tausiah oleh Abu Manan Panton, Ketua MPU Aceh Utara.
Tepat pukul 10:00 WIB, almarhum dimakamkan di lokasi komplek dayah di Desa Kuala Jeumpa, Kecamatan Jeumpa, Kabupaten Bireuen. Prosesi pemakaman dihadiri oleh Waled Nu, keluarga alm, Abu Manan, Abi Daud Hasbi, para santri dan masyarakat.
Tarmizi, salah satu anggota keluarga atau menantu almarhum mengatakan, sebelumnya alm. Abu Tumin sempat menjalani perawatan beberapa kali di Malaysia dan di Banda Aceh. Selama prosesi pemakaman, pihak keluarga juga melarang siapa saja untuk mengambil video dan foto demi menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
“Selama 2 hari almarhum sempat dirawat di rumah sakit dr. Fauziah Bireuen dan kemudian terjadi musibah besar ini bagi kita rakyat Aceh”, ucap Tarmizi.