Aceh Barat – Pujatvaceh.com – Kebakaran pangkalan LPG dan 1 unit rumah toko di Desa Drien Rampak, Kecamatan Arongan Lambalek, Kabupaten Aceh Barat diduga akibat korsleting listrik. Hal tersebut diketahui setelah dilakukan penyelidikan dan olah TKP oleh Satreskrim Polres Aceh Barat.
Tak hanya itu, peristiwa kebakaran tersebut juga memicu meledaknya tabung gas LPG hingga menimbulkan kobaran api yang cukup tinggi ke udara. Kebakaran ruko tersebut telah menghanguskan sebanyak 100 buah tabung gas, 2 unit sepeda motor, 1 mobil Innova serta alat elektronik dan barang berharga lainnya.
Api berhasil dikendalikan setelah 1 jam kemudian setelah 3 unit mobil pemadam kebakaran dari BPBD dibantu TNI dan warga memadamkan kobaran api.
“Titik pertama percikan api di posisi meteran listrik rumah yang bersangkutan yang langsung membakar kanopi depan, mobil, dan tempat penyimpanan gas,” ujar AKP Rizki Andrian, Kasatreskrim Polres Aceh Barat.
Satu orang yang diduga pemilik ruko, Shalihin dilarikan ke pusat kesehatan untuk mendapat perawatan karena mengalami luka bakar di bagian tangan. Sedangkan kerugian akibat peristiwa kebakaran tersebut ditaksir mencapai miliaran rupiah.