Aceh Timur – Pujatvaceh.com – Guna mengatasi akses jalan warga agar kembali normal, akibat jembatan Alue Ie Mirah – Suka Makmu yang ambruk, karena banjir beberapa hari lalu di Desa Alue Ie Mirah, Kecamatan Indra Makmu, Kabupaten Aceh Timur, Pj Bupati Aceh Timur Ir. Mahyuddin mengirimkan 1 unit alat berat jenis beco, untuk membangun jembatan darurat, sebelum jembatan tersebut dibangun permanen di tahun depan.

Upaya cepat tanggap Pj Bupati Aceh Timur inipun direspon positif oleh warga setempat.

Feri, salah seorang warga Alue Ie Mirah berharap, jembatan ini segera dibangun secara permanen oleh pemerintah, serta diikuti dengan pembangunan bronjong di sepanjang sisi kiri dan kanan jembatan. Pasalnya, saat ini banyak tanah warga yang telah amblas ke sungai akibat terjangan banjir, bahkan rumah dan kedai warga juga terancam amblas.

Selain itu, warga juga mengapresiasi dan berterimakasih kepada Pj Bupati Aceh Timur yang merespon cepat keluhan mereka.

 “Alhamdulillah sungguh dengan perhatian bapak Pj Bupati Aceh timur, semoga semuanya dapat dinikmati oleh masyarakat Indra makmur. Semoga jembatan ini dapat diselesaikan dengan anggaran tahun 2023 semoga tercapai sebagai yang dimaksud,” Ujar Feri, Warga Desa Alue Ie Mirah.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini