Aceh Utara – Pujatvaceh.com – Rumah Sakit Umum (RSU) Cut Meutia  Aceh Utara, mencatat tiga anak di daerah tersebut meninggal dunia karena diduga mengalami gagal ginjal akut.

Dua diantara tiga anak itu meninggal saat di rujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah Zainal Abidin Banda Aceh, sementara satu lainnya meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Cut Meutia Aceh Utara, dan ketiganya masih berusia di bawah lima tahun.

Bagian Humas Rumah Sakit Umum Cut Meutia, dr. Harry Laksamana menyebutkan, angka kasus ini tercatat sejak september 2022 lalu. Saat dirawat di rumah sakit, ketiganya mengeluh sakit perut, sehingga dua diantaranya dirujuk ke Banda Aceh.

Harry menambahkan, dari hasil pemeriksaan ada berbagai faktor penyebab gagal ginjal akut. Misalnya adanya infeksi tertentu, sehingga bisa menyerang ginjal dan  sering mengkonsumsi obat-obat, seperti antibiotik dan penurun panas yang tidak sesuai anjuran dokter.

“Kasus yang berhubungan dengan penyakit gagal ginjal akut pada anak, itu mulai kita laporkan di bulan 9. Ada gejala gejala yang Pasien datang dibawa dengan penurunan kesadaran menurut keluarga kencingnya sudah tidak keluar sampai satu hari. Jadi keluhan seperti itu yang sering dikeluhkan oleh pasien yang berhubungan dengan gagal ginjal pada anak. Ini kita jumpai pada pertengahan sampai akhir bulan 9 sampai dengan hari ini itu terdata sekitar 3 kasus. 2 kasus dirujuk ke Banda Aceh dan meninggal dunia di RSUZA Banda Aceh. Satu lagi belum sempat dirujuk dan meninggal di RS cut Mutia” Kata dr. Harry Laksmana,  Bagian Humas RS Cut Meutia Aceh Utara.

 Disamping itu, masyarakat diimbau untuk sering berkonsultasi ke dokter jika anak mengalami demam atau sakit lainnya, sehingga bisa diberi resep sesuai kondisi saat ini oleh tim dokter.

Serta untuk sementara ini, jangan membeli obat sirup secara bebas, biarkan dokter yang memastikan obat apa yang aman dikonsumsi sesuai saran BPOM akhir-akhir ini.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini