Banda Aceh – Pujatvaceh.com – Silaturahmi dan doa bersama menuju Aceh damai dan sejahtera yang digelar di lapangan blang padang Banda Aceh, pada 4 Desember 2022, yang bertepatan dengan Milad Gerakan Aceh Merdeka ke 46 tahun, diisi dengan doa dan santunan kepada anak yatim, para tukang ojek dan masyarakat. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh para pejabat Aceh, seperti Wali Nanggroe Aceh, Pj Gubernur Aceh, Ketua DPRA, Sekda Aceh, Pangdam Iskandar Muda, Kapolda Aceh, dan Kajati Aceh, serta beberapa pejabat lainnya.

Wali Nanggroe Aceh, Malik Mahmud Al-Haytar dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Pj Gubernur Aceh, Pangdam IM, Kapolda Aceh serta jajaran Komite Peralihan Aceh (KPA) yang sudah mengelar kegiatan silaturahmi di Milad GAM ke 46 tahun 2022 ini, dalam kesempatan itu Wali Nanggroe Aceh, Malik Mahmud mengajak seluruh elemen untuk menjaga dan merawat perdamaian Aceh, terus menjaga kekompakan untuk membangun Aceh kedepan yang lebih baik dan sejahtera.

“Kita harus kompak kemudian yang paling penting, kita harus segala pikiran, tenaga bagaimana untuk membangun Aceh kedepannya lebih bagus, maju, orang Aceh sejahtera, dan negeri kita lebih bagus karena pada zaman dulu Aceh ini adalah pusat perdagangan dan hal ini kita harus memikirkan bagaimana di zaman modern ini supaya kita membangun Aceh menjadi pusat perdagangan disini“ kata Malik Mahmud Al-Haytar, Wali Nanggroe Aceh.

Sementara itu Wakil Ketua Komite Peralihan Aceh, Kamaruddin Abubakar atau yang lebih sering disapa Abu Razak mengatakan, peringatan Milad GAM ke 46 tahun ini dilaksanakan bersama pejabat pemerintah Aceh, dan dirinya mengucapkan terima kasih kepada jajaran pemerintah Aceh yang telah melaksanakan kegiatan ini di Lapangan Blang Padang Banda Aceh, dirinya menambahkan selain di Blang Padang Banda Aceh, peringatan Milad GAM ke 46 untuk wilayah Aceh juga dilaksanakan di daerah masing-masing, dengan agenda doa bersama dan juga memberikan santunan kepada anak yatim.

“Alhamdulillah kita disini dari KPA Pusat mengucapkan selamat ulang tahun yang ke 46 dan kami hari ini atas kerjasama yang baik dengan pemerintah Aceh, Pangdam, Kapolda dan semua elemen yang akan menyelenggarakan di tanah lapang Blang Padang ini kami mengucapkan terima kasih“ tutur Kamaruddin Abubakar, Wakil Ketua KPA Pusat.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini